HomePemerintahan

Wabup : Penanganan Gizi Buruk, Perlu Kerjasama Semua Pihak

Wabup : Penanganan Gizi Buruk, Perlu Kerjasama Semua Pihak

Gandeng BBPOM, Bupati Atensi Keamanan Makanan Sekolah
Gandeng Wabup, Waka Ansori Rayakan Tahun Baru Islam Bersama Warga Kelurahan Bugis
Wabup Optimis Kafilah Sumbawa Mampu Jadi yang Terbaik dalam STQH XXVII

SUMBAWA-Penanganan gizi buruk anak memerlukan komitmen dan kerjasama berbagai pihak. Serta kepedulian masyarakat terhadap penderita gizi buruk. Partisipasi aktif masyarakat, terutama keluarga penderita sangat penting agar kasus gizi buruk dapat ditemukan lebih dini sehingga dapat ditangani dengan cepat dan tepat.

Penjelasan tersebut disampaikan Wakil Bupati Sumbawa, Hj. Dewi Noviany, S.Pd. M.Pd., ketika menghadiri acara Sosialisasi Deteksi Dini Wasting melalui Pendekatan Lila Keluarga dan PAUD HI di Kabupaten Sumbawa, bertempat di Lantai 3 Kantor Bupati Sumbawa, Selasa (25/7).

Selain itu, menurutnya juga perlu meningkatkan koordinasi lintas program dan sektor dalam pengentasan gizi buruk dan gizi kurang. Karena masalah gizi merupakan persoalan multi faktor terutama dalam upaya deteksi dini, penanganan serta pencegahan balita wasting. Selain itu, Posyandu Keluarga sebagai Center Of Education juga dapat berperan melakukan upaya kongkrit untuk menjawab persoalan ini.

Menyikapi persoalan tersebut, Pemerintah Kabupaten Sumbawa yang bekerja sama dengan Unicef kata Wabup terus berusaha keras untuk melakukan barbagai upaya pencegahan dan penanganan secara dini terjadinya kasus gizi buruk dengan melaksanakan program Pengelolaan Gizi Buruk Terintegrasi (PGBT) sejak tahun 2021 di Kabupaten Sumbawa.

“Saya berharap kita dapat bekerja sama dan berkolaborasi dalam program deteksi dini wasting melalui pendekatan Lila Keluarga dan PAUD HI sebagai upaya percepatan penurunan stunting di Kabupaten Sumbawa menuju generasi Sumbawa Gemilang Berkeadaban,”harapnya. (IM)

Spread the love

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS: 0