HomeSosial

Rakerda MUI NTB Siap Digelar

Rakerda MUI NTB Siap Digelar

Peran Semua Pihak, Kamtibmas Selama Ramadhan Diapresiasi MUI Sumbawa  
Ini Rekomendasi MUI NTB Pasca Sukses Rakerda di Sumbawa
MUI Berperan Penting Dalam Pembinaan Keummatan

SUMBAWA- Rapat kerja daerah (Rakerda) MUI NTB yang tahun ini dipisatkan di Kabupaten Sumbawa, akan menghadirkan peserta dari sepuluh kabupaten/kota di NTB. Selain dari MUI Provinsi NTB sendiri.

Ketua Umum MUI Kab. Sumbawa Dea Guru Syukri Rahmat memastikan pelaksanaam Rakerda telah siap.

“Alhamdulillah 100 persen kami sebagai tuan rumah sudah siap.
Tema Rakerda 2021 ini, Sinergitas MUI dan Pemerintah dalam mengatasi pandemi covit 19 di NTB,” kata ustadz Cuk, akrab mantan komisioner KPU Sumbawa tiga periode ini.
Dijelaskan, pada upacara pembukaan Rakerda insya Allah akan dihadiri oleh Bupati Sumbawa, Ketua DPRD Kab. Sumbawa, Kapolres Sumbawa, Kepala Kejaksaan Negeri Sumbawa, Ketua FKUB Kab. Sumbawa dan para pimpinan ormas yang ada di Kabupaten Sumbawa. Gubernur NTB dijawalkan akan membuka pelaksanaan rakerda secara resmi.
Rakerda akan berlangsung dari asar tgl 18 September 2021 sampai 19 September 2021.

“Insya Allah kebersamaan ormas-ormas Islam di Sumbawa terlihat sangat kompak. Ini bisa disaksikan secara bersama-sama nanti. Kokam dan Tapak Suci Muhammadiyah bersama dengan Pagar Nusa dan Banser NU serta Pemuda NW akan mengawal pelaksanaan rakerda,” katanya.
Tidak hanya itu. Pada Rakerda kali ini katanya, ada hal yang menarik. MUI Kabupaten Sumbawa menyiapkan stand kecil untuk produk-produk UMKM Sumbawa. Sehingga semua tamu yang datang diharapkan terbantu jika bermaksud membeli produk-produk lokal Sumbawa. (IM)

Spread the love

COMMENTS

WORDPRESS: 0
DISQUS:
error: Content is protected !!