SUMBAWA- Sebagai bagian dari ikhtiar maju di kontestasi Pilkada 2024 Drs. H. Mohamad Ansori terus membangun komunikasi dan silaturahmi dengan warga masyarakat di Kabupaten Sumbawa. Di hari ketiga pelaksanaan silaturahmi ini Ansori menyambangi masyarakat Desa Kalimango Kecamatan Alas, Rabu (29/5/2024).
Ketua DPC Gerindra Kabupaten Sumbawa yang merupakan Bakal Calon Bupati Sumbawa, Drs. H Mohamad Ansori menyampaikan, kunjungannya langsung ke tengah masyarakat adalah untuk melakukan tatap muka dan silaturahmi dengan masyarakat. Kunjungan silaturahmi ini juga sekaligus memohon doa restu untuk maju sebagai bakal calon Bupati Sumbawa di kontestasi Pilkada 2024 mendatang.
Silaturahmi ini kata Ansori untuk melihat kondisi rakyat, sehingga ketika nantinya ditakdirkan memimpin daerah ini akan mampu menelurkan berbagai kebijakan yang berpihak kepada masyarakat.
“Saat ini Gerindra tengah melakukan survey internal terkait elektabilitasnya sebagai bakal calon bupati. Jika hasil surveinya bagus maka kami akan ikhtiar untuk memantapkan diri maju di Pilkada,” ujar Ansori.
Menanggapi berbagai tanggapan miring terhadap dirinya yang bukan putera daerah, Ansori menyatakan hal itu hanyalah sebuah bagian dari proses yang tidak perlu dibesar-besarkan. Sebab dirinya tinggal dan mencari rejeki di Sumbawa. Karenanya sebagai bagian dari masyarakat dirinya telah mengikhtiarkan diri untuk memilih jalur politik sebagai bagian untuk mendedikasikan diri membangun Sumbawa.
“Kalau boleh memilih saat dilahirkan saya ingin memilih lahir di Sumbawa, tapi ini merupakan takdir yang tidak bisa dirubah. Saya ini PSKJ alias Putera Sumbawa Kelahiran Jawa,” ucapnya berkelakar.
Ditambahkan, tujuannya maju di Pilkada 2024 adalah untuk mewakafkan diri kepada masyarakat, sehingga lompatan-lompatan pembangunan akan bisa lebih cepat terealisasi.
” Mohon do’a restunya, semoga diberi kemudahan langkah dan diridhoi Allah,” tandasnya. (IM)
COMMENTS