SUMBAWA- Polemik keberadaan PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMNT) di wilayah Dodo Rinti Sumbawa Selatan terus mendapat respon. Menyikapi gejolak yang terus terjadi, Wakil ketua 3 DPRD Sumbawa Zulfikar Demitry, SH, MH memastikan DPRD Sumbawa segera merespon.
“Ini adalah persoalan rakyat yang harus segera kita respon dengan serius,” tegasnya.
Sebagai perwakilan rakyat yang duduk di parlemen, menjadi kewajiban DPRD untuk mendengar mengkaji dan merespon setiap persoalan rakyat yang muncul.
Politisi Nasdem ini memastikan pihak dewan segera melakukan langkah-langkah koordinasi dengan semua pihak terkait. Sehingga nantinya dalam pertemuan yang akan digelar pihak dewan, semuanya bisa dibedah menyeluruh dengan lengkap dan detail. Mulai dari apa dan yang akan yang dilakukan PT AMNT di wilayah Kabupaten Sumbawa. Termasuk bagaimana komitmen dan kebijakan perusahaan. Bukan hanya untuk daerah secara umum. Namun bagi masyarakat Kabupaten Sumbawa. Terutama yang masuk dalam wilayah lingkar tambang.
Diakui, keberadaan AMNT di Kabupaten Sumbawa saat ini masih perlu penjelasan rinci. Sehingga pihak dewan sebagai perwakilan rakyat sangat berkepentingan untuk mengetahuinya secara jelas.
“Kami belajar dari yang sudah dilakukan sebelumnya. Tentu ke depan harus lebih baik. Setiap persoalan pasti ada solusinya. Dan ada banyak cara dan langkah yang bisa dilakukan bila semua sudah berkolaborasi,” katanya. (IM)
COMMENTS